Ponsel Gaming Garang Infinix Masuk Indonesia, Harga 4 Jutaan

Ponsel Gaming Garang Infinix Masuk Indonesia, Harga 4 Jutaan

Infinix GT 20 Pro 5G--Foto: ist

BACA JUGA:Infinix GT 10 Pro Unggulan 3 Fitur Ini

Meski difokuskan sebagai ponsel gaming, dari sisi kamera ponsel ini menawarkan kombinasi yang cukup menarik. 

Pada kamera di bagian belakang ponsel ini hadir dengan kamera 108 MP yang dilengkapi dengan Optical Image Stabilization (OIS) dan dua kamera lainnya yaitu kamera makro 2 MP dan kamera depth 2 MP. Lalu untuk kamera depannya dilengkapi dengan satu kamera depan 32 MP. 

Untuk dukungan audio, ponsel ini memiliki stereo speakers yang dipercayakan pada JBL sehingga mampu menawarkan pengalaman audio yang mumpuni saat digunakan untuk gaming maupun mengakses hiburan.

Tentunya untuk dukungan daya, Infinix GT 20 Pro hadir dengan baterai besar 5000 mAh dan dukungan pengisian daya cepat 45W menggunakan kabel. 

BACA JUGA:Smartphone Canggih dari Infinix Ini Segera Meluncur! Cek Dulu Spesifikasinya

BACA JUGA:Desain Keren Infinix GT 10 Pro

Fitur-fitur lainnya yang menarik dari ponsel ini di antaranya telah dilengkapi NFC, lalu sensor pemindai sidik jari yang tertanam di layar, dan telah mengantongi sertifikasi IP54 yang artinya tahan debu dan cipratan air. 

Hadir dalam tiga warna Mecha Blue, Mecha Orange, dan Mecha Silver. Ponsel pintar ini akan secara resmi hadir di Indonesia pada 22 Mei 2024 pukul 00.00 WIB.

Untuk varian RAM 8GB dan ROM 256 GB, perangkat ini dapat dibeli secara langsung di gerai-gerai dan mitra Infinix seharga Rp4.499.000.

Sementara varian RAM 12GB dengan ROM 256 GB dilego secara eksklusif di e-commerce Shopee Indonesia dengan harga resmi Rp4.699.000. Namun untuk penjualan perdananya ponsel ini ditawarkan dengan harga yang lebih murah Rp4.349.000.(*)

BACA JUGA:Infinix Note 13 Pro, Spek Wow, Harga 4 Jutaan

BACA JUGA:ZERO BOOK 13, Notebook Premium dari Infinix

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: