Belasan Ribu Kendaraan Bermotor di Basel Tak Bayar Pajak, Segini Totalnya

Belasan Ribu Kendaraan Bermotor di Basel Tak Bayar Pajak, Segini Totalnya

Layanan Samsat Keliling di Basel.--Foto: Ilham

BABELPOS.ID, TOBOALI - Berdasarkan data dari Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Kabupaten Bangka Selatan (Basel), hingga saat ini terdapat belasan ribu kendaraan yang menunggak pajak.

Kepala UPTD Samsat Basel A’ang menyebutkan, jumlah kendaraan di Basel yang menunggak pajak ini mencapai 19.000 ribu dengan total uang mencapai miliaran rupiah.

"Kendaraan motor serta mobil ini menunggak pajak kendaraan Bermotor (PKB) capai 19.000 an ribu," sebutnya, Kamis (02/04).

BACA JUGA:Samsat Drive Thru Bakuda Bikin Kesengsem Pj Gubernur Safrizal

BACA JUGA:Bakuda Operasikan Samsat Drive Thru: Bayar Pajak 10 Menit Beres

Besaran tunggakan PKB juga bervariasi mulai jutaan hingga puluhan juta. Tunggakan ini juga ada yang berasal dari sisa tunggakan di tahun-tahun sebelumnya.

Saat ini pihaknya juga sedang melakukan perhitungan jumlah pastinya, namun diperkirakan mencapai miliaran rupiah.

"Kita (UPTD red) juga tidak mengetahui penyebab kenapa banyaknya kendaraan yang menunggak ini, apakah dari pengaruh perekonomian yang melemah, mengingat penghasilan masyarakat Basel masih banyak tergantung dari pertambangan," tuturnya.

"Kita juga akan bekerja sama dengan aparat kepolisian, baik Polda maupun Polres untuk melaksanakan razia gabungan, paling tidak razia dilaksanakan satu bulan sekali," imbuh A'ang.

BACA JUGA:Gelapkan Duit Pajak Kendaraan 7 Warga, PHL Samsat Babar Diciduk

BACA JUGA:Pemprov akan Bangun Gerai Samsat di Payung

Lebih lanjut, Pemerintah Provinsi Bangka Belitung menargetkan untuk Kabupaten Basel realisasi pajak mencapai Rp46.643.947.400 selama satu tahun.

Tercatat pada periode triwulan pertama ini realisasi pajak sudah mencapai 24,04 persen atau sekitar terealisasi sebesar Rp11.206.282.300 dari target ditetapkan.

Sementara itu disebutkannya, pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) sudah terealisasi sekitar Rp4.172.400.000 atau 19 persen dari target sebesar Rp21.960.000.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: