PJ Bupati Bangka Cek Sembako Jelang Ramadan, Ini Hasilnya

PJ Bupati Bangka Cek Sembako Jelang Ramadan, Ini Hasilnya

Pj Bupati Haris mengecek stok minyak goreng di salah satu swalayan di Sungailiat. --Foto: Yudi

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Untuk memastikan ketersediaan stok sembako di agen distributor dan pengecer di Kabupaten Bangka menjelang datangnya bulan suci Ramadhan 1445 Hijiriah, Penjabat Bupati Bangka Muhammad Haris AR AP MH bersama unsur Forkominda melakukan meninjau beberapa agen di Kabupaten Bangka, Sabtu (9/3/2024).

Beberapa agen yang didatangi di antaranya, toko Crisko, Mega Mart Sungailiat, Agen sembako toko Atang, pasar Kite Sungailiat dan toko sembako Hoiking Air Ruai.

BACA JUGA:Peduli Sesama, Papa Muda Grup Bagi Ratusan Sembako ke Warga Sungailiat

BACA JUGA:Komunitas Hati Harapan Bagi Puluhan Paket Sembako

Menurut Pj Bupati Haris, dari hasil monitoring, ketersediaan bahan pokok cukup dan tidak ada kendala.

"Ada penurunan harga untuk beras. Untuk harga minyak sayur stabil, harga daging juga stabil dan perlu stok lebih untuk Ramadan serta lebaran nanti, sehingga barang sembako aman dan cukup," jelasnya.

BACA JUGA:Jelang Imlek di Bangka,1724 Paket Sembako Dijual Seharga Rp 102 Ribu

BACA JUGA:Pemkab Bangka Jual 2.400 Paket Sembako, Harganya Segini

Dijelaskannya, barang pokok di Bangka sangat tergantung dari pasokan Sumatera Selatan. Karena itu transportasinya jangan sampai terhambat.

"Kita harapkan ketersediaan bahan pokok seperti yang dibutuhkan aman dan harga pun stabil juga. Semua harus melihat lebih luas bukan hanya di Kabupaten Bangka akan tetapi di Provinsi Bangka Belitung." harapnya. (*)

BACA JUGA:Vihara Buddhis Svakha Sungailiat Bagi 500 Paket Sembako

BACA JUGA:Warga Serbu 3 Ribu Paket Sembako Murah di Sungailiat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: