Januari-Otober 2023, UMKM Babel Terima KUR Rp 973,78 Miliar

Januari-Otober 2023, UMKM Babel Terima KUR Rp 973,78 Miliar

Ilustrasi UMKM Babel.--

BABELPOS.ID.- Kementerian Keuangan (Kemenkeu) terus berupaya mempercepat implementasi kredit atau pembiayaan (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).  Bagaimanapun, hal itu berdampak langsung pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Hal itu ditegaskan Kepala Kanwil DJPb Babel, Edih Mulyadi, di Pangkalpinang, Minggu (3/11).

Salah satu wujud implementasi itu adalah tercatat Januari hingga Oktober 2023, ada 13.691 pelaku UMKM Babel telah menerima kredit usaha rakyat (KUR) dengan total hampir Rp 1 miliar atau senilai Rp973,78 miliar.

Sedangkan penyaluran pembiayaan ultramikro (UMi) hingga 31 Oktober 2023 di Babel  Rp58,38 miliar untuk 12.323 debitur.

Pembiayaan UMi didominasi UMKM Kabupaten Bangka 41,19 persen dari total penyaluran.

BACA JUGA:20 Tahun Jalani Bisnis Toko Kelontong, Jumirah Besyukur Usahanya Bisa Maju Usai Jadi Mitra Binaan PT Timah Tbk

Hal yang menjadi kendala, adalah pelaku UMKM kurang peduli pentingnya NIB dalam berusaha, sehingga menjadi kendala dalam mempercepat penyaluran KUR karena kurangnya pemahaman calon penerima KUR terhadap legalitas usaha.

Di sisi lain, persyaratan penerima KUR adalah belum pernah menerima kredit atau pembiayaan modal kerja komersial juga menghambat akselerasi penyaluran.

BACA JUGA:200 UMKM Gelar Beragam Dagangan di Sport Center Basel

Kendala lain adalah menyangkut prrsepsi bahwa KUR hibah pemerintah, sehingga ada kecenderungan sulit melakukan pembayaran angsuran KUR yang disalurkan perbankan.

Ekonomi Indonesia masih tumbuh baik karena faktor domestik yang kuat.(ant/red)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: