Momen GPL Bateng Bersih Sungai Cawyan Ditemani Hujan
Sungai Cawyan, Bangka Tengah--
BABELPOS.ID, KOBA - Meski diguyur hujan, aksi bersih Sungai Cawyan yang diinisiasi Gerakan Peduli Lingkungan (GPL) Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) tetap berlangsung, pada Minggu (26/11/2023).
Ketua TP PKK Bangka Tengah, Eva Algafry Rahman mengatakan aksi ini merupakan langkah awal dalam mengedukasi masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
BACA JUGA:Huawei Nova 12 Punya Tiga Kamera dan Lampu Cincin LED?
"Alhamdulillah, sejak pagi kita sudah melakukan aksi bersih Sungai Cawyan yang diinisiasi GPL dan ini merupakan bentuk edukasi kepada masyarakat, akan pentingnya menjaga kebersihan," ujarnya.
"Mungkin, bagi sebagian orang, aksi ini dianggap sepele, tapi kami sama sekali tidak merasa terbebani, karena kita memang peduli terhadap lingkungan, kalau bukan kita, siapa lagi yang mau peduli," sambungnya.
BACA JUGA:Siapkan SDM Berkompeten, Kakanwil Kemenkumham Babel Simak Arahan Kepala BPSDM
Dikatakan Eva, kegiatan ini merupakan langkah awal dan akan ada langkah-langkah selanjutnya.
"Kami berharap, semakin banyak orang yang teredukasi dan peduli dengan langkah kecil kita ini, setidaknya bisa membuang sampah pada tempatnya," tuturnya.
BACA JUGA:MOT dan LINAC RSUP Air Anyir Tak Berfungsi? Kajati: Kalau Merugikan Negara, Kita Sidik
Kata Dia, setelah Sungai Cawyan dibersihkan, maka akan dipasang himbauan untuk tidak lagi membuang sampah di sungai.
"Barangkali, Sungai Cawyan bisa menjadi lokasi atau sekedar tempat memancing," tuturnya.
Kata Eva, aksi ini akan dilakukan bertahap dan dilakukan evaluasi terlebih dahulu.
"Nanti kita evaluasi lagi, terimakasih untuk semua pihak yang sudah ikut membantu," imbuhnya. (sak/ynd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: