DPRD ke Pj Gubernur Safrizal: Pulau Tujuh Bisa Balik ke Babel Gak Pak?

DPRD ke Pj Gubernur Safrizal: Pulau Tujuh Bisa Balik ke Babel Gak Pak?

Beliadi--Ist

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Takdir Tuhan siapa yang tahu? siapa yang menyangka Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Dr Safrizal kini menjadi pemimpin di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel). Dilantik sebagai seorang Penjabat Gubernur oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian.

Menariknya, dari catatan Babel Pos, sosok Safrizal dikaitkan dengan lepasnya Gugusan Pulau Tujuh dari Babel. Sebagaimana yang diketahui, Direktorat yang ia pimpin yang berkewenangan menyusun kode administrasi kewilayahan seluruh Indonesia.

Lepasnya Gugusan Pulau Tujuh dari Babel ditetapkan dalam Keputusan Mendagri Nomor 050-145 tahun 2022 tentang Pemberian dan Pemutakhiran Kode, Data Wilayah Administrasi Pemerintahan, dan Pulau.

Di tahun yang sama, Kepmen ini berubah menjadi Nomor 100.1.1-6617 tahun 2022. Namun muatannya tetap sama, Ditjen Bina Administrasi Kewilayahan masih menetapkan kode adminitrasi Gugusan Pulau Tujuh masuk Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

BACA JUGA:Pj Gubernur Safrizal Fokus Turunkan Stunting Usai Dilantik Mendagri Tito

BACA JUGA:Baru Ngantor Rabu, PJ Gubernur Safrizal Sekalian Lantik Pj Wali Kota PGK

Kepmendagri Nomor 050-145 tahun 2022 yang ditandatangani Mendagri Tito Karnavian pada tanggal 14 Februari 2022 sebelumnya sempat membuat "panas" Pemerintah Provinsi (Pemprov) Babel. Pasalnya, berdasarkan Undang Undang Nomor 27 Tahun 2000 tentang pembentukan provinsi kepulauan Babel.

Kehadiran Safrizal sebagai pemimpin Babel pun diharapkan dapat mengembalikan kode adnimistrasi tersebut masuk wilayah Babel sesuai dengan Undang Undang tenteng terbentuknya provinsi ini. Demikian harapan tersebut disampaikan Wakil Ketua DPRD Babel, Beliadi, Selasa (14/11).

"Kalau memang beliau yang berperan melepas Gugusan Pulau Tujuh dari Babel, berarti kita harap beliau juga dapat berperan mengembalikan kode wilayah Gugusan Pulau Tujuh masuk ke Babel," ungkap Beliadi, sembari menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Safrizal mengemban jabatan Pj Gubernur Babel.

BACA JUGA:Dilantik Mendagri Pimpin Babel, Ini 3 Fokus Kerja PJ Gubernur Safrizal

BACA JUGA:Suganda Ajak Pegawai Pemprov Kepulauan Babel Dukung Penuh Kepemimpinan Pj Gubernur Baru

Sementara Ketua DPRD Babel, H Herman Suhadi turut hadir menyaksikan prosesi pelantikan Penjabat Gubernur yang baru, Dr Safrizal Zakaria Ali yang digelar di kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Herman juga menyampaikan ucapan selamat kepada Safrizal dalam mengemban amanah memimpin pemerintahan di Babel untuk satu tahun ke depan.

“Saya atas nama pimpinan dan anggota DPRD Babel mengucapkan selamat kepada pak Safrizal, atas jabatan yang baru. Semoga amanah dalam memimpin Bumi Serumpun Sebalai," tuturnya.

Sebelumnya, Mendagri Tito Karnavian mengamanatkan agar Pj Gubernur Babel yang baru dapat menjalankan tugas yang utama seperti operasional pemerintahan dapat berjalan baik dan stabil hingga penyelesaian permasalahan-permasalahan yang menjadi atensi di tingkat nasional maupun lokal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: