Siswi SMKN 1 Sungailiat Ini Terbitkan Buku Tiga Menit Hening

Siswi SMKN 1 Sungailiat Ini Terbitkan Buku Tiga Menit Hening

Sheila Fiorencia Caroline --Tri

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Siswi SMKN 1 Sungailiat Sheila Fiorencia Caroline berhasil menerbitkan buku kumpulan cerpen berjudul Tiga Menit Hening.

Buku yang diterbitkan Galuh Patria Jogjakarta ini memiliki bermacam-macam genre mulai dari romansa, keluarga, drama, horor, thriller, hingga fantasi.

BACA JUGA:Rumah Zakat Donasi Buku Untuk Pondok Pengajian Ar Rahman

Sheila sapaan akrab Sheila Fiorencia Caroline mengaku tulisannya, memuat bermacam dunia alternatif beserta kemungkinan-kemungkinan yang saling tidak berkaitan, berbeda waktu, dan juga berbeda dunia. Namun ia menyakini tulisan ini masih bisa diterima oleh kalangan manapun.

"Intinya, buku ini berisi ide-ide liar yang saya sampaikan lewat tulisan dan makna di dalamnya," kata Sheila yang juga peraih Juara III Lomba Menulis Cerpen Pelajar SMP Tingkat Provinsi Babel ini, Rabu (11/10). 

BACA JUGA:Pj Gubernur Suganda Hadiri Launching Buku Ulama yang Dirindukan Umat

Sementara itu alumni SMKN 1/SMEAN Sungailiat tahun 1996, Dedy Irawan menyebutkan terbitnya buku kumpulan cerpen Sheila ini berawal dari kegiatan workshop jurnalistik yang digelar para jurnalis alumni SMEAN beberapa waktu. Setelah kegiatan tersebut, Sheila secara rutin mengirimkan tulisan cerpennya ke media online. 

"Sheila merupakan salah satu siswa yang memiliki bakat yang luar biasa dalam menulis. Saya berinisiasi mengajak rekan-rekan alumni MP1 96 SMEAN Sungailiat untuk mengangkat potensi Sheila dan membukukan karyanya," kata pria yang juga Ketua PWI Bangka Selatan ini. 

BACA JUGA:Buku Sejarah Kemuja Diluncurkan, Angkat Kejayaan Kampung Religius

Ia berharap karya Sheila ini dapat memotivasi siswa lainnya untuk meningkatkan potensi literasinya. Selain itu Sheila diharap terus berkarya dan mampu mengangkat nama sekolah dan daerah hingga ke level nasional bahkan internasional.(*)

BACA JUGA:PT Timah Tbk Fasilitasi Nelayan Miliki Buku Tabungan untuk Permudah Pencairan Dana Kompensasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: