Cabor Tinju Kelas Women's Fly Sumbang Emas Perdana, Basel Merangkak ke Urutan 6
Mika Yuliani--Ilham
BABELPOS ID, MENTOK - Cabang Olahraga Tinju kelas Women's Fly dengan berat 48 - 50 kilogram berhasil mempersembahkan emas untuk Kabupaten Bangka Selatan (Basel) melalui petinju putri Mika Yuliani.
Kelas Women's Fly ini merupakan pertama di Cabor Tinju yang mempersembahkan emas.
Di final Mika Yuliani berhasil menumbangkan petinju Pangkalpinang Felisyha. Dengan speed dan kelincahan, pukulan demi pukulan Mika memaksa Felisyha menyerah. Mika pun mempersembahkan emas untuk Basel.
BACA JUGA:Tundukkan Pangkalpinang, Sepakbola Bangka Lolos Semifinal Porprov VI
Pelatih Tinju Basel Frans menyampaikan, rasa syukur dengan raihan emas perdana di Cabor tinju Women's Fly.
"Dari 6 orang petinju yang Pertina Basel turunkan pada Porprov VI Babel ini telah mendapatkan 1 emas dan 3 buah perunggu. Sedangkan 1 petinju kita kalah dieliminasi dan 1 petinju lagi akan bertanding hari ini di final kelas 57 kilo putri,” ungkapnya, Minggu (27/08).
BACA JUGA:Bangka Juara Umum Menembak Porprov VI Babel
Dikatakan Frans, ia bersama dengan pengurus Pertina sudah melatih para atlet kurang lebih 9 bulan sejak November 2022. 6 petinju Basel terdiri dari 4 laki laki dan 2 perempuan.
"Untuk empat kelas putra yaitu berat 48, 54, 57 dan 63 kilo. Sedangkan di kelas putri berat 50 dan 57 kilo," tuturnya.
"Semoga pada final hari ini petinju kita bisa kembali menang, mempersembahkan medali emas lagi yakni yang berada di kelas Women's Feather lewat petinju Miranti," tambahnya.
BACA JUGA:Congrats... Balap Sepeda Babel Juara Nasional
Berdasarkan pembaharuan Minggu (27/08) pukul 12.00, Kabupaten Bangka Selatan masih berada di posisi 6 menggeser Kabupaten Belitung ke posisi 7.
Adapun perolehan medali Basel sementara ini 9 emas, 20 perak dan 24 perunggu dengan total 53 medali. Sedangkan Kabupaten Bangka Tengan masih berada di posisi puncak dengan 130 medali. (*)
BACA JUGA:Selamat... Pesilat Bangka Juara Umum Porprov VI Babel
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: