Sambut HUT RI Ke-78, Honda Babel Bersama IMHB Gelar Convoy Merdeka

Sambut HUT RI Ke-78, Honda Babel Bersama IMHB Gelar Convoy Merdeka

Peserta Convoy Merdeka IMHB berziarah ke Makam Pahlawan Pawitralaya Pangkalpinang.--Ist

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - PT Asia Surya Perkasa selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda Babel bersama Ikatan Motor Honda Bangka Belitung (IMHB) menggelar Convoy Merdeka dalam rangka memperingati HUT RI ke-78. Kegiatan dilaksanakan pada Minggu (20/08/2023) di Kota Pangkalpinang. 

Komunitas yang tergabung dalam kegiatan ini diantaranya Honda Sonic Owner Indonesia (HSOI) Bangka, Honda Vario Club Bangka (HVC), Vario Nations Bangka, Scoopy Club Bangka (SCUBANG), Honda CBR Club Bangka (HCCB), Honda Ladies Club Bangka (HLCB), Bangka Beat Community (BBC), Beat Riders Bangka (BRB), Honda Astrea Riders Club (HARC) Bangka, Honda ADV Riders Bangka (HARB) dan komunitas lainnya yang tergabung Ikatan Motor Honda Bangka Belitung (IMHB). Kurang lebih ada 115 bikers IMHB mengikuti kegiatan convoy Merdeka.

BACA JUGA:Tingginya Solidaritas Komunitas Motor Honda, IMHB Kembali Gelar Touring Gabungan

BACA JUGA:Honda Babel dan IMHB Gelar Honda Bikers Adventure Camp 2023

Rangkaian kegiatan Convoy Merdeka diawali dengan konvoi menuju Taman Makam Pahlawan Pawitralaya Pangkalpinang. Lalu dilanjutkan dengan upacara bendera, merayakan Hari Kemerdekaan, HUT RI ke-78 dan mengenang pahlawan pada masa dahulu.

Kegiatan ini digelar seluruh member komunitas Honda yang merupakan sebagai salah satu wujud Sinergi Bagi Negeri Honda Babel untuk merayakan hari kemerdekaan dan untuk terus memperkuat tali persaudaraan antara bikers dan menumbuhkan solidaritas bikers di Bangka Belitung. 

BACA JUGA:Pererat Tali Silahturahmi Para Bikers, Honda Babel Bersama IMHB Gelar Kopdar Gabungan

Perjalanan dilanjutkan menuju area Perkantoran Gubernur Bangka Belitung lalu dilanjutkan ke Jembatan Emas dan finish di Pantai Koala Bangka.

Dengan Semangat Sinergi Bagi Negeri, para bikers juga mengadakan games 17an dan sebagian masyarakat luas juga ikut meramaikan games yang dilaksanakan diantaranya games balap karung, tarik sarung, estapet air dan masih banyak lainnya. 

BACA JUGA:Komunitas IMHB Hadir Semarakkan Matic Besar Premium Honda

BACA JUGA:IMHB Gelar Honda Camp Riders Tepi Pantai Tikus emas

Anggi Faeza selaku Community Supervisor Honda Babel mengatakan, kegiatan tersebut rutin diselenggarakan di bulan kemerdekaan dimana para bikers bisa merasakan perjuangan pejuang Indonesia terdahulu dan tidak hanya itu, kegiatan ini dilaksanakan untuk menjalin silaturahmi dan solidaritas sesama bikers serta masyarakat.

“Dengan semangat sinergi bagi negeri Honda Babel ingin seluruh komunitas Honda dapat menunjukkan semangat kemerdekaan dan tetap solid demi terciptanya generasi bangsa yang dapat berkontribusi nyata bagi bangsa dengan ikut terus melestarikan budaya bangsa dan menghargai perjuangan para pahlawan bersama Honda, Satu Hati Satu Indonesia,” ungkap Anggie Faeza

BACA JUGA:Kemanapun Perginya, Paguyuban IMHB Selalu #Cari_Aman Bersama Honda Babel

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: