Resmi, Bupati Algafry Kukuhkan 36 Paskibraka Bangka Tengah, Orang Tua Terharu

Resmi, Bupati Algafry Kukuhkan 36 Paskibraka Bangka Tengah, Orang Tua Terharu

Pengungkuhan 36 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) Tahun 2023 --

BABELPOS.ID, KOBA - Suasana khidmat mengiringi pengungkuhan 36 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) Tahun 2023 di Gedung Serba Guna Selawang Segantang pada Selasa, (15/8/2023).

Usai pengukuhan, nampak para orang tua menangis haru, karena bangga atas pencapaian Putra Putri mereka.

Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman merasa bangga dan bersyukur atas pelantikan Paskibraka Bangka Tengah.

BACA JUGA:Hadiri Pengarahan dan Pemberian Tali Asih, Sekda Naziarto Sampaikan Hal Ini

"Alhamdulillah, sudah kita lantik 36 Paskibraka Bangka Tengah tahun 2023 untuk siap mengibarkan bendera merah putih pada 17 Agustus mendatang," ujar Algafry kepada awak media.

"Persiapan sudah dilakukan dan ini merupakan ikhitiar, sehingga tinggal tawakal, berdoa kepada Tuhan, agar semua berjalan lancar sesuai dengan yang direncanakan," sambungnya.

Lebih lanjut, dikatakan Algafry, Paskibraka ini juga akan mendapatkan karya wisata, seperti tahun sebelumnya.

BACA JUGA:PPK Tukak Sadai Manfaatkan Peringatan HUT RI untuk Sosialisasikan Pemilu Serentak

"InsyaAllah, program yang baik akan kita lanjutkan dan akomodir, apalagi Bangka Tengah selalu memperhatikan orang-orang yang berjasa terhadap bangsa dan negara," tuturnya.

Menurut Algafry, menjadi Paskibraka merupakan prestasi membanggakan, terutama bagi para orang tua.

"Kehadiran Putra Putri terbaik Bangka Tengah sebagai Paskibraka merupakan orang-orang pilihan, jadi tidak sembarang orang, maka orang tua yang hadir mendampingi anaknya pada pengukuhan ini pasti bangga dan senang," tuturnya.

BACA JUGA:Pj Gubernur Suganda Ikuti Rangkaian Gladi Bersih Upacara HUT ke-78 Kemerdekaan RI

"Ada 200 ribu lebih jiwa masyarakat Bangka Tengah dan hanya 36 yang terpilih sebagai Paskibraka, tentu orang tua sangat bangga, maka kita turut mengundang para orang tua ini untuk menyaksikan perjuangan anaknya membuahkan hasil," imbuhnya. (sak/ynd).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: