Bakal Ngebut Banget Nih! Realme GT5 Pakai Chipset Terkuat, RAM 14 GB

Bakal Ngebut Banget Nih! Realme GT5 Pakai Chipset Terkuat, RAM 14 GB

Ilustrasi --Ist

BABELPOS.ID - Realme bersiap meluncurkan smartphone terbarunya. Kali ini akan menyasar kelas high end. 

Adalah Realme GT5 yang dikabarkan akan memakai chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2, procesor terkuat saat ini yang banyak dipakai ponsel flagship.

BACA JUGA:iPhone Siapkan SE 4, Ini Bocoran Spesifikasinya

Presiden Realme China Xu Qi Chase melalui unggahannya di media sosial Weibo, menyebutkan saat ini lebih dari 30 model ponsel dengan Snapdragon 8 Gen 2 telah meluncur di industri ponsel pintar.

Xu tetap terkagum karena salah satu dari mereka disebutnya telah benar-benar menyentuh batas kinerja. 

Pernyataannya seolah-olah menguatkan bahwa ponsel kelas atas selanjutnya dari Realme yaitu GT5 akan menggunakan chipset tersebut.

BACA JUGA:Cerita di Balik Desain Kekinian HP Lipat Anak Muda: Galaxy Z Fold5 | Z Flip5

Dalam bocoran Digital Chat Station lainnya, disebutkan bahwa Realme GT5 juga akan memiliki RAM sangat besar yaitu 24 GB. Saat ini hanya satu ponsel yang memiliki kapasitas RAM besar yaitu Red Magic 8S Pro+.

Realme GT5 diharapkan memiliki dua versi, mirip dengan GT Neo 5 terbaru, yaitu satu dengan baterai 4.600mAh dan pengisian cepat 240W dan versi yang lebih ramah di kantong dengan kapasitas baterai 5.000mAh dan pengisian daya lebih kecil yaitu 150W.

BACA JUGA:Ini 3 Seri Oppo Reno 10 5G yang Baru Diluncurkan

Nama Realme GT5 secara resmi dikonfirmasi sebelumnya setelah adanya bocoran tentang kamera zoom periskop dengan sensor 64MP untuk GT5 Pro. Sensor tersebut merupakan sensor dukungan dari kamera utama 50MP yang hadir sensor seri IMX9 1/1.4” dan kamera ultrawide 8MP.

Realme GT5 Pro disebut juga membawa layar berukuran 6,74 inci dengan panel AMOLED 1,5K didukung dengan kecepatan refresh 144Hz mirip dengan GT3.(*)

BACA JUGA:Galaxy Z Flip5 Terbaru, Ideal bagi Para Fashion Enthusiast!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: babel.antaranews.com