SD IT Qurani Adh-Dhuhaa Pangkalpinang Gelar PERJUSA Perdana 2023
Prajusa siswa SDIT Adh-Dhuha Pangkalpinang.--
BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Mengawali tahun ajaran baru 2023, SD IT Qurani Adh-Dhuhaa PANGKALPINANG menggelar PERJUSA "Perkemahan Jum'at dan Sabtu", di Bumi Perkemahan SD IT Qurani Adh-Dhuhaa PANGKALPINANG, pada 3 sampai 4 Februari 2023.
Mengusung tema "Membentuk Karakter Anggota Pramuka yang Disiplin, Rajin dan Kreatif", kegiatan ini dihadiri pendidik dan tenaga kependidikan SD IT Qurani Adh-Dhuhaa dan peserta didik semua barung dan regu kelas atas yaitu kelas 3 sampai kelas 6.
Kepala SD IT Qurani Adh-Dhuhaa, Hasyim Ashari mengatakan agenda ini menjadi perkemahan perdana bagi SD IT Qurani Adh-Dhuhaa yang dilaksanakan di sekolah ini.
"Tujuan dilaksanakannya PERSAMI ini, yaitu untuk melatih peserta didik supaya dapat bekerja sama, melatih kemandirian, melatih kedisiplinan, meningkatkan jiwa patriotisme, meningkatkan kreativitas dan kekhasan," ujarnya pada Minggu (5/2/2023).
"Ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan ketaqwaan peserta didik. Selain perkemahan Pramuka seperti umumnya, perkemahan kita juga ditambahkan dengan program sholat Dhuha, tahajud, dzikir pagi-sore, dan tilawah Al-Qur'an," sambungnya.
BACA JUGA:Pramuka Babel Terjun Berbakti ke Masyarakat di Perkemahan Wirakarya Nasional 2021
Ia pun berharap setelah PERJUSA ini dilaksanakan, peserta didik menjadi disiplin, mampu bekerja sama, dan mampu mengamalkan trisatya dan dasa darma Pramuka dalam kehidupan.
"Kami selaku sekolah mengucapkan terimakasih kepada semua wali murid dan GTK yang sudah mendukung dan mensupport kegiatan kita," tuturnya.
Kegiatan ini disambut baik orang tua yang antusias mengantar ananda Sholih Sholihahnya untuk mengikuti perkemahan.
"Selain menambah life skill anak, mereka juga dilatih untuk hidup mandiri tanpa bantuan orang tua," ucapnya.
BACA JUGA:Pesawat Tempur Hiasi Langit Bumi Perkemahan
Sementara itu, Elni Yufina selaku Ketua pelaksana kegiatan PERJUSA mengatakan kesan selama diadakannya kegiatan ini sangat luar biasa.
"Alhamdulillah dengan terlaksananya kegiatan Perjusa, bisa melatih anak didik tentang kemandirian, keterampilan dan kreativitas," tuturnya.
Elni juga menambahkan bahwa diadakan kegiatan ini juga menjadi pengalaman bagi anak didik. Karena kegiatan tersebut bukan hanya kegiatan perkemahan pada umumnya, namun ada juga nilai religiusnya, yang sesuai dengan dasa darma pramuka yang pertama, yakni takwa kepada Tuhan yang maha Esa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: