Cegah Golput, Ini Upaya Bakesbangpol Bateng
Diskusi Politik Jelang Pemilu 2024 yang digelar Bakesbangpol Bateng.--
BABELPOS.ID, KOBA - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) menggelar Diskusi Politik Tahun Anggaran 2022 di Ruang Belajar Diklat BKPSDMD Bateng pada Rabu, (14/12/2022).
Diskusi Politik yang mengangkat tema "Mewujudkan Demokrasi yang Beretika dan Berbudaya pada Pemilu Serentak Tahun 2024 Melalui Diskusi Politik di Kabupaten Bangka Tengah" ini menghadirkan dua narasumber, yakni Kepala Bakesbangpol Bateng, Samsul Komar dan Ketua KPU Bateng, Rusdi.
Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Bateng, Wahyu Nurrakhman mengatakan diskusi politik ini digelar dalam rangka menghadapi pemilu serentak Tahun 2024 mendatang.
"Jadi Bakesbangpol Bateng hari ini menyelenggarakan diskusi politik dalam rangka menghadapi Pemilu 2024, yang mana akan ada pemilihan anggota DPR, DPRD, DPD, Presiden, Gubernur, Bupati dan Walikota," ujar Wahyu kepada babelpos.id.
BACA JUGA:Tak Ingin Ada Korban pada Pemilu 2024, KPU Bateng Antisipasi Dengan Ini
BACA JUGA:Lolos Administrasi, 187 Peserta Calon Anggota PPK Pemilu 2024 Ikuti Test Tertulis CAT
Kegiatan ini katanya, merupakan pembelajaran politik, terutama bagi kaum muda dengan harapan masyarakat bisa sadar politik, bahwa satu suara itu sangat berarti, jadi setiap orang memiliki satu suara untuk memilih.
"Kita berharap ini menjadi ajang, baik itu memberikan masukan maupun menjadi media informasi kepada masyarakat dan pemda, bahwa pemilihan ini adalah ajang memilih para pemimpin dan menghindari perpecahan bangsa," terangnya.
BACA JUGA:Indeks Kerawanan Pemilu di Bateng Digarap, Ini Kecamatan Paling Rawan
BACA JUGA:Robianto: Pengawasan Pemilu Bukan Hanya Tugas Bawaslu
"Kita ingin bangsa ini semakin bersatu, khususnya Bangka Tengah, jika kita bersatu maka Insyaallah pembangunan lebih positif dan baik, tapi kalau kita bercerai berai yakinlah pembangunan tidak akan bisa dilakukan dengan baik," sambungnya.
Ia pun berharap peserta yang ikut bisa menyampaikan informasi dan ilmu yang didapat kepada masyarakat.
"Karena kalau mengandalkan Pemda sangat terbatas orangnya, oleh karena itu kita sangat berharap teman-teman yang ikut bisa meneruskan informasi dan memberikan masukan dalam rangka melakukan pendidikan politik ke depannya," ucapnya.
BACA JUGA:KPU Bateng Gencarkan Sosialisasi Ad Hoc dan Penggunaan SIAKBA Pemilu 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: