Puan Maharani Disebut Role Model Pemimpin Perempuan di Tanah Air
--
PUAN Maharani dinilai sebagai sosok pemimpin yang berhasil memberikan catatan dengan sangat baik di lembaga DPR RI. Meski tak mudah, cucu Proklamator RI Bung Karno itu mampu membuktikan diri melalui berbagai prestasinya. Tak heran jika Pakar Komunikasi Politik, Hendri Satrio, menilai Puan mampu menjadi role model pemimpin perempuan di tanah air.
Bahkan, dengan kepemimpinan Puan Maharani di DPR RI, dinilai mampu menjadi wadah aspirasi kalangan perempuan di Indonesia.
BACA JUGA: Vonis PT Babel Lebih Berat dari PN Sita 7 Kapal Nelayan
“Ketua DPR RI perempuan kan baru kali ini, dan menurut saya beberapa keputusannya sangat mewakili perempuan,” ujar Pakar Komunikasi Politik, Hendri Satrio dilansir dari beritasatu.com, Rabu (14/9/2022).
BACA JUGA: Inflasi Babel Masih 10 Besar Tertinggi
Pendiri Lembaga survei Kelompok Kajian dan Diskusi Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI) ini memerinci sejumlah undang-undang (UU) dan rancangan undang-undang (RUU) di era kepemimpinan Puan yang berpihak kepada perempuan. Seperti UU No 12 tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (UU TPKS) dan RUU Kesejahteraan Ibu dan Anak (KIA) yang digagas DPR.
BACA JUGA: Azwar Anas Kini Tancap Gas
Hendri Satrio menambahkan, menjadi Ketua DPR perempuan pertama tentunya tidak mudah dan Puan banyak melakukan penyesuaian-penyesuaian.
BACA JUGA: Kunjungi Polres Pangkalpinang, Aslog Mabes Polri Cek Sarpras
“Tetapi yang paling penting sebagai Ketua DPR RI perempuan pertama, beban terberat Puan adalah memberikan road map dan standar bagi ketua-ketua DPR selanjutnya, termasuk Ketua DPR perempuan,” ucapnya.
BACA JUGA: ASDP Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok Terapkan Pembayaran Tiket Non Tunai
Puan Maharani dinilai telah memasang standar tinggi sebagai Ketua DPR sehingga ketua DPR selanjutnya juga harus memiliki standar yang sama.
"Jadi benchmark-nya sudah ditetapkan tinggi sama Puan. Itu yang menarik sehingga banyak keputusan-keputusan yang berpihak ke perempuan juga,” terang Hendri.
Dengan berbagai tantangan yang ada, Puan Maharani pun dianggap telah membuat catatan yang sangat baik. Meski tidak mudah, kata Hendri, Puan Maharani mampu membuktikan diri melalui berbagai prestasinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: