Marwan Terharu, Akhirnya Berangkat Haji di 2022
PANGKALPINANG - Lantunan kalimah "Labbaik Allahumma labbaik. Labbaik laa syarika laka labbaik Innal hamda terus mengalir senanda dengan pancaran sejuk di wajah Marwan. Salah satu guru Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Belitung ini akhirnya berhasil menambatkan cita-citanya untuk menunaikan rukun Islam ke-5, menunaikan ibadah haji ke Baitullah Tahun 1443H/2022M. Ia tergabung dalam kloter 4.
Ditemui Senin (27/06/2022) bersama rombongan jemaah haji kloter 4 lainnya di Embarkasi Haji Antara Bangka Belitung, ia mengaku harusnya ia sudah berangkat ke tanah suci sejak 2020 lalu. Namun Kadarullah, ia baru masuk dalam daftar jemaah haji yang resmi berangkat tahun 2022, setelah tertunda selama 2 tahun akibat pandemi Covid-19. Yang tak kalah membuatnya bersyukur, karena sang istri tercinta pun ikut bersama berangkat haji tahun ini
"Alhamdulilah tahun ini istri juga ikut bersama naik haji, makanya ini rahmat yang luar bisa dari Allah SWT untuk kami berdua, karena kami setelah mendaftar sejak 2011 silam," ujarnya nampak sumringah.
Demikian juga dengan Hermianto Haris Gani yang juga jemaah haji asal Kabupaten Belitung, mengaku tak bisa melukis rasa haru dan bahagianya, karena penantian panjangnya sejak mendaftarkan diri untuk menunaikan ibadah haji tahun 2011, akhirnya dikabulkan oleh Allah SWT untuk menjadi tamuNYA di Baitullah pada tahun 2022
Ini semua atas kehendak Allah, apapun yang Allah kehendaki itulah yang akan terjadi," ujarnya.
Bapak 2 anak yang mengabdi sebagai guru di SMAN 1 Tanjungpandan Belitung ini mengaku selalu menguntai doa semoga selama di tanah suci kelak, ia dan seluruh jamaah haji Babel dapat diberikan ke lapangan dan kesehatan oleh Sang Maha Rahman untuk menunaikan seluruh rangkaian ibadah haji wajib maupun sunnah
"Saya tahun ini berangkat sendiri, tetapi saya juga berdoa setelah ini saya dapat kembali tanah suci lagi untuk mendampingi istri saya menunaikan ibadah umroh," ujar Hermianto.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: