Bantu Warga Bangka di Yogyakarta, Pemkab Sediakan Rumah Singgah
*Untuk Berobat atau Keperluan Penting --
*Asrama Putra ISBA pun Direhab, Mahasiswa Kurang Mampu Tinggal Gratis --
YOGYAKARTA - Rumah Singgah Kabupaten Bangka di Yogyakarta diharap memberi kemudahan bagi warga Kabupaten Bangka yang melakukan berbagai keperluan penting. Rumah singgah yang berada satu lokasi di Asrama Putra ISBA Bangka itu pun diharap bisa membantu mahasiswa kurang mampu dari Kabupaten Bangka.
Dalam peresmian Rumah Singgah Kabupaten Bangka di Jl. Ibu Ruswo, Kota Yogyakarta, Sabtu (12/2), Bupati Bangka, Mulkan hadir bersama pimpinan DPRD Bangka, sejumlah kepala OPD, tokoh masyarakat Bangka di Yogyakarta serta mahasiwa ISBA Bangka Yogyakarta.
\"Kita menyisihkan anggaran dan mamanage uang yang ada di tengah pandemi untuk membangun rumah singgah dan asrama. Tidak menunggu bangunan rusak yang akan membutuhkan anggaran akan lebih besar, jadi kita rehab sebelum parah,\" sebut Mulkan kepada Babel Pos, Sabtu (12/2).
Dalam hal ini pemerintah Kabupaten Bangka memiliki perhatian terhadap aset yang dimiliki agar nantinya tidak terbengkalai. Sehingga akan ada \"titipan\" aset bagi generasi kedepan, baik terhadap aset yang berada di Kabupaten Bangka maupun luar Kabupaten Bangka.
Ia pun berharap terhadap Rumah Singgah Bangka dan Asrama Putra ISBA di Yogyakarta ditata terus lebih baik. Apalagi telah dibentuk pengurus yang akan bertangungjawab danbtelah ditetapkan melalui SK Bupati Bangka.
\"Hari ini kami menyerahkan SK kepengurusan. Kita tidak melarang siapapun yang tinggal, tetapi mengikuti semua aturan yang ada di asrama ini,\" pesannya.
Selain itu, pihaknya berkomitmen memberi bantuan kepada mahasiswa yang benar-benar dari keluarga kurang mampu untuk tinggal secara gratis selama menempuh pendidikan di Yogyakarta.
\"Gratis untuk mahasiswa yang benar-benar kurang mampu. Namun kalau mampu, rumahnya bagus ada kendaraan motor tiga, tidak layak lah. Kita harus beri kesempatan bagi mahasiswa lain yang lebih layak,\" tukasnya.
Ia tambahkan, saat ini ada 31 mahasiswa tinggal di asrama yang mana delapan orang dari Kabupaten Bangka, sisanya dari luar dari kabupaten/kota di Babel. Nantinya fasilitas pada rumah singgah maupun asrama akan dilengkapi dengan sofa, tempat tidur, AC, kamera CCTV dan lainnya.
Ia mengingatkan, kedepan perlu ada komunikasi yang lancar atas kondisi mess ISBA di Yogyakarta terutama para pengurus kepada Pemkab Bangka. Sementara itu Wakil Ketua DPRD Bangka Mendra Kurniawan mengatakan, rehab dan pembangunan rumah singgah serta asrama oleh DPRD telah dilakukan pemantauan sebelumnya oleh DPRD.
\"Sekarang kita harap setelah rehab, asrama maupun rumah singgah dapat dirawat sebaik mungkin. Sehingga ketika ada warga atau mahasiswa yang membutuhkan rumah singgah mereka dapat menggunakan,\" ujar Mendra.
Rumah singgah dan asrama yang telah dilengkapi ruang karantina Covid-19 diharap kian nyaman bagi yang menghuninya.
\"Sekarang asrama ini sudah rapi dan tertib Insyaallah mahasiswa yang belajar bisa tenang dan bisa membawa tanggungjawab atas amanah orangtuanya untuk kuliah. Setelah selesai kuliah lalu pulang ke Bangka untuk membangun daerah,\" sebut Mendra.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: