Sambal Lingkong Sundari, Kuliner Khas Belitung yang Tetap Eksis Puluhan Tahun

Jumat 24-11-2023,16:24 WIB
Reporter : Agus/Rel
Editor : Admin

*Dukungan Program PUMK PT Timah Tbk

BABELPOS.ID, BELITUNG TIMUR - Sundari sudah puluhan tahun menekuni usaha pembuatan sambal lingkong yang merupakan salah satu kuliner khas Pulau Belitung.

Hal inilah yang dibina PT Timah Tbk mitra pasar produknya hingga ke berbagai provinsi.

Warga Dusun Simpang Tiga, Desa Simpang Tiga, Kecamatan Renggiang, Kabupaten Belitung Timur ini memproduksi Sambal Lingkong dengan merek "Caesar Pa'iq".

Sundari menuturkan, ia memulai usahanya pada tahun 2006, yang berawal dari ia sering menyajikan sambal lingkong sebagai salah satu menu masakan saat lebaran.

BACA JUGA:Wujudkan Lapas Bersinar, Lapas Narkotika Pangkalpinang Komitmen Perangi Narkob

BACA JUGA:Firli Bahuri Game Over...

Setiap tahunnya membuat Sambal Lingkong, namun ada satu keluarga dari Jakarta yang menyantapnya dan rasanya enak.

“Jadi itu awalnya, minta dibuatkan dan dikirim ke Jakarta, dan seterusnya,” ujarnya, Jumat (24/11/2023). 

Selain itu yang membuatnya semakin kuat dalam bisnis ini adalah ketika ada hajatan ia menyajikan Sambal Lingkong dan semua orang menyukainya.

BACA JUGA:Salurkan Zakat Pegawai PLN, YBM PLN Babel Gelar Baksos di Desa Tanjung Klumpang Beltim

Kemudian produksi dilanjutkan dengan berbagai pesanan kecil-kecilan dan kini sudah sampai di toko oleh-oleh Belitung, termasuk rumah BUMN Belitung.

Bahkan, Sundari pernah mengikuti pameran atau fair di Makasar, bahkan dalam waktu dekat akan berpameran di Jakarta.

“Selama ini perjalanan bisnis saya mengalami pasang surut, namun beliau bersyukur masyarakat mulai mengenal Sambal Lingkong mulai dikenal,” jelasnya.

BACA JUGA:Anjangsana ke Kantor SAR, Ini Bentuk Membina Keakraban

Kategori :