Perebutan Medali Porwil Kian Seru! Disalip Riau, Babel Turun Posisi Kedua

Rabu 08-11-2023,10:24 WIB
Reporter : Julian
Editor : Jal

BABELPOL.ID, PANGKALPINANG - Persaingan medali Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI Riau kian seru. Riau selaku tuan rumah penyelenggara sepertinya tak rela Bangka Belitung (Babel) berlama-lama di puncak klasemen sementara perolehan medali.

Selang beberapa jam saja hingga diumumkan resmi oleh panitia pukul 22.00 WIB, Selasa (7/11), Riau berhasil merebut puncak klasemen sementara perolehan medali, dengan mengumpulkan 58 medali terdiri 22 emas, 13 perak dan 23 perunggu.

Sementara di posisi kedua menjadi milik Babel dengan mengumpulkan 51 medali, terdiri 19 emas, 21 perak dan 16 perunggu. Kemudian Sumatera Barat dengan 49 medali, terdiri 15 emas, 21 perak dan 13 perunggu. Lalu keempat ditempati Sumatera Selatan, kelima Lampung, keenam Jambi, Kepulauan Riau (Kepri) dan terakhir Bengkulu.

BACA JUGA:Porwil Sumatera : Babel Bertengger di Peringkat 2 , Raih 12 Emas, 9 Perak dan 6 Perunggu

BACA JUGA:Kawinkan Emas Lari 10.000 M, Babel Melesat ke Posisi 2 Klasemen Medali

Sebelumnya, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Babel Ricky Kurniawan terus menyemangati para atlet, dan berharap para atlet terus berjuang.

"Kita masih berjuang, karena masih banyak peluang kita untuk memperoleh pundi-pundi medali masih banyak. Semangat terus untuk Babel. Jaya!" tandasnya.(*)

BACA JUGA:Pelari Nasional Ini Sumbang Emas Pertama Babel di Porwil Riau

BACA JUGA:Perolehan Medali Sementara Porwil XI Riau: Babel Kantongin 6 Emas, 4 Perak, 2 Perunggu, Berikut Rinciannya

Kategori :